Penelitian Mahasiswa
Faktor-faktor yang berberhubungan dengan kejadian vertigo di desa sialang kubang wilayah kerja puskesmas perhentian raja tahun 2021
PROGRAM STUDI SI KEPERAWATAN
UNIVERSITAS PAHLAWAN TUANKU TAMBUSAI RIAU
Laporan Hasil Penelitian, Juli 2021
NIA FITRIANA
NIM 1714201113
FAKTOR-FAKTOR YANG BERHUBUNGAN DENGAN KEJADIAN VERTIGO DI DESA SIALANG KUBANG WILAYAH KERJA PUSKESMAS PERHENTIAN RAJA TAHUN 2021
x + 64 Halaman + 12 Tabel + 3 Skema + 14 Lampiran,
ABSTRAK
Angka kejadian vertigo di Indonesia pada tahun 2013 sangat tinggi sekitar 50% dari orang tua berumur 75 tahun, pada tahun 2015, 50% dari usia 40-50 tahun dan juga merupakan keluhan nomor tiga paling sering dikemukakan oleh penderita yang datang kedokter. Tujuan dalam penelitian ini adalah untuk mengetahui faktor-faktor yang berhubungan dengan kejadian vertigo. Populasi penelitian ini adalah seluruh penduduk Usia Dewasa Akhir (36-45 tahun) yang menderita vertigo dan tidak menderita vertigo didesa Sialang Kubang Wilayah kerja Puskesmas Perhentian Raja yang berjumlah 370 orang sedangkan sampel dalam penelitian ini adalah 78 responden yang memenuhi kriteria. Teknik pengambilan sampel kasus menggunakan purposive sampling. Alat ukur yang digunakan adalah kuesioner. Analisis yang digunakan adalah Univariat dan bivariat, diolah menggunakan sistem komputerisasi. Dengan hasil diketahui bahwa, bahwa dari 78 responden sebagian besar tingkat stress kategori ringan sebanyak 32 orang (41,0%), pola tidur teratur sebanyak 45 orang (58%), sebagian besar mengalami hipertensi sebanyak 43 orang (55) dan sebagian besar tidak mengalami vertigo sebanyak 47 (60,%). Berdasarkan uji statistik dengan uji chi-square diperoleh nilai p value ≤ (0,05) dengan tingkat kepercayaan 95%, maka Ho ditolak yang artinya, ada hubungan antara stress, pola tidur, hipertensi dengan vertigo didesa Sialang Kubang Wilayah kerja Puskesmas Perhentian Raja. Diharapkan petugas puskesmas untuk dapat lebih meningkatkan pelayanan kesehatan kepada masyarakat, khususnya pada pasien vertigo yang berhubungan dengan stres dan pemenuhan kebutuhan tidur pada pasien vertigo, serta memberikan bimbingan dan penyuluhan terhadap pasien maupun keluarga pasien.
Daftar bacaan : 40 referensi (2010- 2020)
Kata kunci : Stress, pola tidur, hipertensi, vertigo
S001875 | 02 21-04 | Perpustakaan Universitas Pahlawan Tuanku Tambusai | Tersedia - Indonesia |
Tidak tersedia versi lain