Penelitian Mahasiswa
Persepsi Orang Tua Terhadap Penggunaan Smartphone Pada Anak Usia Dini Di Desa Indrasakti Kecamatan Tapung Kabupaten Kampar
ABSTRAK
Penelitian ini bertujuan untuk persepsi orangtua terhadap penggunaan
Smartphone pada anak usia dini, bentuk penggunaan Smartphone (aplikasi
dan intensitas pemakaian), dan dampak yang ditimbulkan terhadap
penggunaan smartphone (dampak positif maupun dampak negatif) di Desa
Indra Sakti Kecamatan Tapung. Penelitian ini termasuk jenis penelitian
kualitatif dengan metode studi kasus. Subjek dalam penelitian ini adalah
anak usia dini yang sering menggunakan smartphone dalam kehidupan
sehari-harinya. Data dikumpulkan melalui pengamatan dan wawancara.
Teknik analisis data yang digunakan mengacu pada konsep Milles dan
Huberman. Hasil penelitian menunjukkan bahwa: Persepsi orangtua
terhadap penggunaan Smartphone bagi AUD dari aspek pemahaman adalah
kurangnya pemahaman orangtua penggunaan Smartphone, dari aspek
tanggapan adalah penggunaan smartphone tidak terlalu penting bagi AUD
dan hanya sebagai alat hiburan saja, dan aspek sikap adalah orangtua kurang
suka terhadap penggunaan Smartphone bagi AUD; 2) AUD lebih sering
menggunakan smartphone untuk bermain game daripada untuk belajar
ataupun bemain di luar rumah dengan teman-teman seusianya, dan intensitas
penggunaan smartphone dikategorikan dengan intensitas tinggi; 3) Dampak
positif penggunaan Smartphone bagi AUD, diantaranya yaitu; memudahkan
komunikasi, memudahkan anak untuk belajar, dapat dijadikan media
hiburan anak, dampak negatif penggunaan Smartphone bagi Anak Usia Dini
yaitu, anak jadi malas-malasan, sering tidak menghiraukan panggilan
maupun perintah orangtua, lupa waktu, teledor, merusak kesehatan (telinga,
mata dan radiasi), dan kurang melakukan sosial lingkungan sekitar.
Kata kunci: Persepsi orangtua, Penggunaan smartphone, Anak usia dini
S001533 | 09 20-13 | Perpustakaan Universitas Pahlawan Tuanku Tambusai | Tersedia - Indonesia |
Tidak tersedia versi lain