Penelitian Mahasiswa
Peningkatan Keterampilan Berbicara Melalui Penerapan Model Student Facilitator And Explaning (SFE) Pada Siswa Kelas V Di Sekolah Dasar (Penelitian Tindakan Kelas dalam Tema Ekosistem Siswa Kelas V SDN 001 Batam Kota
Abstrak
Penelitian ini dilatarbelakangi rendahnya keterampilan berbicara siswa kelas
V001 Batam Kota. Salah satu solusi untuk mengatasi masalah ini adalah
dengan menerapkan model Student Facilitator and Explaning (SFE). Tujuan
penelitian ini untuk meningkatkan keterampilan berbicara siswa kelas V pada
tema ekosistem dengan menggunakan model Student Facilitator and
Explaning (SFE). Metode penelitian ini adalah Penelitian Tindakan Kelas
(PTK) yang dilaksanakan dalam dua siklus. Setiap siklus terdiri dari dua
pertemuan dan empat tahapan yaitu, perencanaan, pelaksanaan, observasi, dan
refleksi, dan waktu penelitian dilaksanakan dari 25 November 2019-26
Novemver 2019. Subjek penelitian ini adalah siswa kelas V Sekolah Dasar
yang berjumlah 26 siswa. Teknik pengumpulan data berupa dokumentasi,
observasi, dan tes. Hasil dari penelitian ini disimpulkan bahwa pada siklus I
masih kurang efektif karena pada pertemuan I presentase ketuntasan yaitu
38,46% dengan nilai rata-rata 67.69 dan pada pertemuan II presentase
ketuntasan mencapai 53,84% dengan nilai rata-rata 75.07. Sedangkan pada
siklus II pertemuan I presentase ketuntasan lebih meningkat dengan
presentase ketuntasan mencapai 80,30 dengan presentase 73,07% , dan pada
pertemuan II presentase ketuntasan mencapai 92,30% dengan nilai rata-rata
88.00. Dengan demikian dapat disimpulkan bahwa dengan menggunakan
model Student Facilitator and Explaning (SFE)dapat meningkatkan
keterampilan berbicara siswa kelas V SDN Batam Kota.
Kata Kunci: Model student facilitator and explaning (SFE), Keterampilan
Berbicara, Siswa Sekolah Dasar
S001516 | 08 20-74 | Perpustakaan Universitas Pahlawan Tuanku Tambusai | Tersedia - Indonesia |
Tidak tersedia versi lain