Penelitian Mahasiswa
Peningkatan Keterampilan Berpikir Kreatif Dengan Menggunakan Metode Mind Mapping Pada Pembelajaran Tematik Sekolah Dasar (Penelitian Tindakan Kelas pada Tema Selalu Berhemat Energi Sub Tema Sumber Energi Siswa Kelas IV A SD Islam Assakinah Kec. Sagulung)
Abstrak
Penelitian ini dilatar belakangi oleh rendahnya keterampilan berpikir kreatif
siswa pada mata pelajaran IPA di kelas IVA SD Islam Assakinah,
Kelurahan Tembesi Kecamatan Sagulung, Batam. Salah satu solusi untuk
mengatasi permasalahan ini dengan menggunakan metode mind maping.
Penelitian ini bertujuan agar terjadi peningkatan keterampilan berpikir
kreatif melalui metode mind mapping. Penelitian dimulai 21 November
2019 sampai 4 Desember 2019 dan dilaksanakan dalam dua siklus. Masingmasing siklus dilaksanakan dalam dua kali pertemuan. Penelitian ini melalui
4 tahap yaitu perencanaan, pelaksanaan, observasi, dan refleksi. Subjek
Penelitian ini adalah siswa kelas IVA yang berjumlah 24 siswa terdiri dari
14 siswa laki-laki dan 10 siswa perempuan. Teknik pengumpulan data
berupa observasi, tes, dan dokumentasi. Hasil penelitian ini disimpulkan
adanya peningkatan keterampilan berpikir kreatif siswa pada tema selalu
berhemat energi sub tema sumber energi kelas IV A pada siklus I tergolong
baik dengan jumlah siswa yang tuntas 15 siswa dari 24 siswa sedangkan
presentase ketuntasan klasikal 62,5%. Pada Siklus II, jumlah siswa yang
tuntas mengalami peningkatan 21 siswa yang tuntas dari 24 siswa
sedangkan ketuntasan klasikal 87,5%. Dengan demikian dapat disimpulkan
bahwa dengan menggunakan metode mind mapping terjadi peningkatan
keterampilan berpikir kreatif siswa pada mata pelajaran IPA tema selalu
berhemat energi sub tema sumber energi kelas IV A SD Islam Assakinah.
Selain pada siswa, penelitian ini juga menambah informasi baru bagi guru
sehingga guru dapat menggunakan metode ini dalam pembelajaran dan
sekolah dapat meningkatkan mutunya.
Kata Kunci: Keterampilan Berpikir Kreatif, Metode Mind Mapping,
Pembelajaran Tematik.
S001507 | 08 20-64 | Perpustakaan Universitas Pahlawan Tuanku Tambusai | Tersedia - Indonesia |
Tidak tersedia versi lain