Penelitian Mahasiswa
Hubungan Dukungan Keluarga Pada Pasien Ulkus Diabetikum Dengan Proses Penyembuhan Ulkus Diabetikum Di Poliklinik Penyakit Dalam RSUD Bangkinang Tahun 2019
ABSTRAK
Menurut data World Health Organization (WHO) tahun 2012, menyatakan bahwa penyakit
diabetes melitus termasuk golongan penyakit kronik yang terjadi pada jutaan orang di dunia.
Jumlah pasien diabetes melitus pada tahun 2000 di Indonesia adalah 8,4 juta jiwa dan akan
mengalami kenaikan pada tahun 2030 yaitu sekitar 21,3 juta jiwa. Di Indonesia prevalensi
penderita diabetes melitus dengan ulkus kaki diabetik sekitar 15%, angka amputasi penderita
ulkus kaki diabetik 30%, dan ulkus kaki diabetik merupakan sebab perawatan RS yang
terbanyak sebesar 80%. Ulkus diabetikum merupakan komplikasi yang paling ditakuti pasien
diabetes melitus karena berkurangnya suplay darah ke jaringan tersebut menyebabkan
kematian jaringan. Peran keluarga dengan anggota keluarga yang mengalami ulkus
diabetikum adalah untuk memberikan motivasi kepada pasien untuk melakukan perawatan
luka sehingga dapat mempercepat proses penyembuhan ulkus diabetikum (Abdurrahim,
2013). Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui hubungan dukungan keluarga
dengan proses penyembuhan ulkus diabetikum di Poliklinik Penyakit Dalam RSUD
Bangkinang. Penelitian ini menggunakan metode deskriptif analitik dengan desain cross
sectional study. Penelitian ini dilakukan pada tanggal 17-30 Januari 2020 dengan jumlah
responden 35 orang dengan menggunakan teknik accidental sampling. Hasil penelitian ini
didapatkan responden dengan dukungan keluarga kurang baik terdapat proses penyembuhan
ulkus diabetikum pada fase proliferasi yaitu sebanyak 11 orang (73,3 %) dan pada fase
inflamasi sebanyak 4 orang (26,7%). Hasil analisis menunjukkan ada hubungan yang
signifikan antara dukungan keluarga pada pasien ulkus diabetikum dengan proses
penyembuhan ulkus diabetikum di Poliklinik Penyakit Dalam RSUD Bangkinang Tahun 2019
(p value = 0,026). Disarankan hendaknya tenaga kesehatan senantiasa dapat memotivasi
keluarga pasien untuk meningkatkan proses perawatan ulkus diabetikum
Kata kunci : Dukungan keluarga, pasien ulkus diabetikum
S001305 | 02 20-59 | Tersedia - Indonesia |
Tidak tersedia versi lain