Kaset
“Faktor - Faktor Yang Menyebabkan Rendahnya Cakupan Air Susu Ibu (ASI) Eksklusif Di Puskesmas Kuok Kabupaten Kampar Provinsi Riau 2019
FAKTOR-FAKTOR YANG MEMPENGARUHI RENDAHNYA CAKUPAN
AIR SUSU IBU (ASI) EKSKLUSIF DI PUSKESMAS KUOK KABUPATEN
KAMPAR PROVINSI RIAU TAHUN 2019
xi + 57 halaman + 10 tabel + 4 skema + 10 lampiran
ABSTRAK
Cakupan pemberian ASI eksklusif pada bayi usia 0-6 bulan di Indonesia sudah
mencapai target rencana strategi yaitu 68,74% dari target 47%. Provinsi Riau
masih posisi kedua terendah yaitu 35,01%. Untuk cakupan ASI eksklusif di
Kabupaten Kampar sebesar 28,18%. Dari 21 Kecamatan di Kabupaten Kampar,
Puskesmas Kuok menempati posisi kelima terendah dengan cakupan ASI
eksklusif sebesar 16,8%. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui alasan - alasan
tidak memberikan ASI eksklusif pada bayi hingga usia 6 bulan. Jenis penelitian
ini adalah penelitian kualitatif dengan rancangan deskriptif eksploratif. Populasi
dalam penelitian ini adalah seluruh stakeholders yang terlibat pada ibu yang tidak
memberikan ASI eksklusif di wilayah kerja Puskesmas Kuok.s Sampel dalam
penelitian ini adalah ibu (n:10), suami responden (n:2), ibu responden (n:5) dan
kakak responden (n:2). Alat pengumpulan data yang digunakan adalah handphone
peneliti, serta pulpen dan kertas untuk mencatat hasil interview. Hasil dari
penelitian ini adalah ASI yang tidak keluar dan kondisi bayi. Diharapkan agar ibu
dapat menjaga kesehatan, dan mengikuti penyuluhan pada saat hamil tentang ASI
eksklusif agar lebih tahu lagi cara mengatasi kenapa ASI tidak keluar.
Kata Kunci : Faktor-faktor, Rendahnya cakupan ASI eksklusif, Bayi
usia 0-6 bulan
S001282 | 05 20-97 | Tersedia - Indonesia |
Tidak tersedia versi lain